Sejarah BPDAS Unda Anyar
Kegiatan Penghijauan Daerah Aliran Sungai (DAS) sudah di mulai sejak tahun 1970-an dengan Dana Inpres (Instruksi Presiden). Institusi yang menangani bernama Proyek Perencanaan Pembinaan Reboisasi Penghijauan Daerah Aliran Sungai (P3RP DAS) dengan slogan Penyelamatan Hutan, Tanah dan Air.
Seiring dengan arah perkembangan pemerintahan nama institusi tersebut mengalami perubahan-perubahan, mulai di bawah Departemen Pertanian sampai di bawah Departemen Kehutanan pada tahun 1983.
Adapun perkembangan organisasinya sebagai berikut :
1. Sub Balai Rehabilitasi Lahan dan Konservasi Tanah (SBRLKT) Bali
2. Unit Rehabilitasi Lahan dan Konservasi Tanah (URLKT) Unda Anyar
3. Balai Pengelolaan Daerah Aliran Sungai (BPDAS) Unda Anyar
4. Balai Pengelolaan Daerah Aliran Sungai dan Hutan Lindung (BPDASHL) Unda Anyar
5. Balai Pengelolaan Daerah Aliran Sungai (BPDAS) Unda Anyar